Dinkes Tanah Datar bersama BBPOM Padang Lakukan Pemeriksaan Bahan Makanan di Pasar Pabukoan Batusangkar

    Dinkes Tanah Datar bersama BBPOM Padang Lakukan Pemeriksaan Bahan Makanan di Pasar Pabukoan Batusangkar
    Foto : journalist.id

    TANAH DATAR - Dinas Kesehatan Tanah Datar bersama Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BBPOM) Padang melakukan pemeriksaan makanan disejumlah pusat perbelanjaan dan Pasar Pabukoan Batusangkar pada sore hari Rabu, (6/4/2022).

    Pengawasan dilakukan dimulai terhadap makanan yang ada di ritel-ritel hingga takjil pabukoan yang berkemungkinan mengandung bahan berbahaya seperti bahan pewarna.

    Sampel yang didapat kemudian diuji langsung di tempat menggunakan mobil laboratorium keliling.

    "Kegiatan ini adalah dalam rangka melindungi masyarakat dari pangan olahan yang tidak memenuhi ketentuan khususnya di bulan ramadhan, " kata perwakilan BBPOM Padang Lega Fatman.

    Dalam pengawasan Tim BBPOM Padang juga melakukan edukasi kepada para pedagang takjil dan makanan terkait dengan penerapan keamanan pangan yang aman serta tidak menggunakan bahan berbahaya yang disalahgunakan seperti Rhodamin B, Methanyl yellow, Boraks, Formalin.

    Kepala Dinas Kesehatan Tanah Datar Yesrita dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan kegiatan tahunan bekerjasama dengan Dinas Koperindag, Satpol-PP, Kejaksaan, Polres dalam pemeriksaan makanan di bulan Ramadhan.

    Pada kegiatan tersebut tempat-tempat yang dikunjungi diantaranya ritel-ritel atau toko, kosmetik, rempah, makanan dan minuman di pasar pabukoan Batusangkar. (JH)

    tanahdatar bbpom
    Joni Hermanto

    Joni Hermanto

    Artikel Sebelumnya

    Bupati Tanah Datar Tandatangani BP2MI Bersama...

    Artikel Berikutnya

    Tim 4 TSR Tanah Datar Kunjungi Masjid Baiturahman...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani

    Ikuti Kami